Jumat, 16 Agustus 2013

Substitusi Part Kymco Tren SR 125

Barsaxx News

substitusi part kymco tren sr 125 pakai honda vario

Substitusi Part Kymco Tren SR 125 - Bagi Sobat pemilik motor Kymco pasti rada-rada bingung kalau motornya bermasalah. Hilangnya dealer-dealer resmi Kymco di Tanah Air mulai 2008, membuat masalah tersendiri bagi para pemilik motor bermerek ini.

Tapi jangan khawatir, ada beberapa part kymco ini yang bisa kanibal dari motor lain. Beberapa part diantaranya adalah yang memiliki kesamaan dengan part pada Honda Vario:

  1. Roller

    SR 125 memiliki roller yang sama persis dengan Honda Vario 110. Masalah harga, tidak jauh berbeda antara produk original Kymco dan produk original Honda. Hanya, milik Honda lebih mudah dicari.

    Selain itu, roller aftermarket Honda Vario lebih banyak dengan beragam ukuran yang ditawarkan. Jadi buat yang butuh setting roller buat tambah akselerasi atau top speed, bisa lebih gampang.

  2. roller kymco, roller vario, kopling ganda kymco, kopling ganda vario, kampas rem belakang kymco, kampas rem belakang vario
  3. Kopling Ganda

    Jika ada masalah dengan kopling ganda SR 125, anda masih bisa menggantinya dengan milik Vario. Namun untuk part yang satu ini harus satu set. Enggak bisa kalau mau ganti kampasnya saja. Nggak bisa terpisah, soalnya damper punya Vario lebih pendek dibanding punya Kymco. Jadi, susah buat dikolaborasi. Namun kalau diganti satu set, ya tinggal plek aja.

  4. PER CVT

    Part yang bertugas memberikan tekanan terhadap pulley ini, sama dengan milik Vario. Tinggal pasang saja. Banyaknya pilihan part aftermarket dengan berbagai merek dan ukuran, menjadi keuntungan sendiri yang dimiliki Honda Vario dan bisa diaplikasi di SR 125.

  5. SIL OLI

    Suku cadang yang satu ini mungkin masih mudah ditemui. Namun bagi pemilik Kymco, menggunakan sil oli buatan Honda bisa jadi pilihan jitu, karena part Honda dijual lebih murah dibandingkan produk ori Kymco.

  6. KAMPAS REM BELAKANG

    Kampas rem, part fast moving yang tentu lebih sering dicari. Sebenarnya, kampas rem belakang Vario punya diameter sekitar 2 mm lebih kecil dibanding kampas rem Kymco. Tapi, masih bisa dipasang kok, awalnya kurang pakem, tapi setelah digunakan beberapa saat akan bekerja normal.

Referensi: otomotifnet.com

Masukan alamat email anda untuk mendapatkan update terbaru dari Barsaxx News :

Setelah klik "Subscribe", cek email anda lalu ikuti link untuk verifikasi

Delivered by FeedBurner



0 komentar:

Posting Komentar

Komentar dan Masukan anda sangat kami hargai...

Mohon jangan sertakan link iklan dalam komentar anda! karena akan langsung terdeteksi spam...