06.48
0

Barsaxx News | Deteksi Kerusakan Roller CVT Motor Matik

Jangan menganggap enteng kalau terdengar suara-suara yang mencurigakan keluar dari dalam CVT motor matik Anda. Salah satunya seperti suara kretek...kretek..., saat grip gas dibuka. Motor matik anda akan mengeluarkan bunyi-bunyian tersebut ketika melaju pelan.

Namun sepatutnya hal itu jadi pertanda, kalau motor matik Anda sudah saatnya dibawa ke bengkel terdekat.

Mari kita deteksi dari mana sajakah bunyi bunyi aneh itu timbul:

Deteksi Kerusakan Roller CVT Motor Matik
Deteksi Kerusakan Roller CVT Motor Matik
  1. suara berisik tersebut keluar dari bagian CVT depan. Ada beberapa part yang ada di bagian tersebut, namun hanya satu part saja yang jadi penyebab hal itu terjadi.
  2. Keluarnya bunyi-bunyian tersebut, tersangkanya bisa dipastikan part yang biasa disebut roller. Kalau sudah sampai mengeluarkan bunyi seperti itu, kebanyakan fisik roller sudah berubah, Dari bulat jadi peyang dan lama kelamaan hancur.
  3. Enggak hanya 1 hal saja yang jadi penyebab roller remuk di dalam pulley. Faktor pemakaian yang kemudian membuat roller jadi peyang, bila terus-terusan dipaksa akan berakhir dengan rusaknya part yang berjumlah 6 roller.
  4. Ciri roller sudah peyang, seperti belt yang performanya menurun. Saat grip gas dipelintir ada rasa ndut-ndutan.
  5. CVT bagian belakang juga bisa jadi pemicu roller pecah. Bila kondisi kampas kopling sudah waktunya diganti namun tetap dipaksa pakai, bisa jadi pemicu pecahnya roller.

Referensi: otomotifnet.com


Jangan lupa, Like Barsaxx News di facebook untuk mendapatkan update terbaru dari blog ini!

0 komentar:

Posting Komentar

Komentar dan Masukan anda sangat kami hargai...

Mohon jangan sertakan link iklan dalam komentar anda! karena akan langsung terdeteksi spam...

Labels

 
Copyright © Barsaxx Speed Concept All Right Reserved
Blogger Designed by Sunardi | Barsaxx News